Keputusan KPU Nomor 411/Kpts/KPU/Tahun 2014 tentang Penetapan Hasil Pemilu Anggota DPR, DPD, DPRD Provinsi dan DPRD Kabupaten-Kota dalam rangka Pemilu 2014, merupakan keputusan final dari hasil pehitungan yang telah dilakukan oleh KPU mulai dari tingkat TPS, PPS, KPU Kabupaten/Kota, KPU Provinsi dan KPU Pusat.
Berdasarkan keputusan tersebut total perolehan suara sah di 33 provinsi adalah 124.972.491 suara. PDIP memperoleh suara terbanyak yakni 23.681.471 suara (18,95 persen) dan ditetapkan sebagai pemenang pemilu. Kemudian disusul oleh GOLKAR dengan perolehan 18.432.312 suara (14,75 persen) sebagai runner up-nya dan GERINDRA sebagai urutan ketiga dengan perolehan 14.760.371 suara (11,81 persen). Ada dua partai yaitu PBB dan PKPI yang tidak lolos ambang batas parlemen, sedangkan 10 partai politik lainnya dinyatakan sebagai partai politik yang lolos ambang batas parlemen.
1. Partai Nasdem: 8.402.812 suara (6,72 persen)
2. Partai Kebangkitan Bangsa: 11.298.957 suara (9,04 persen)
3. Partai Keadilan Sejahtera: 8.480.204 suara (6,79 persen)
4. Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan: 23.681.471 suara (18,95 persen)
5. Partai Golongan Karya: 18.432.312 suara (14,75 persen)
6. Partai Gerakan Indonesia Raya: 14.760.371 suara (11,81 persen)
7. Partai Demokrat: 12.728.913 suara (10,19 persen)
8. Partai Amanat Nasional: 9.481.621 suara (7,57 persen)
9. Partai Persatuan Pembangunan: 8.157.488 suara (6,53 persen)
10. Partai Hati Nurani Rakyat: 6.579.498 suara (5,26 persen)
14. Partai Bulan Bintang: 1.825.750 suara(1,46 persen)
15. Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia: 1.143.094 suara (0,91 persen)
Tweet
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Silahkan berkomentar dengan baik. Blog ini mengaktifkan fitur moderasi. Komentar bersifat spam tidak akan dipublikasi